pangarepan.com – Fungsi OTG – Smartphone tidak diragukan lagi merupakan barang pribadi yang memegang peranan penting dalam kehidupan sehari-hari. Selain sebagai sarana komunikasi, smartphone juga digunakan untuk menyimpan berbagai informasi atau dokumen penting yang dibutuhkan setiap pengguna.

Selain itu, smartphone kini juga memiliki banyak perangkat yang memudahkan pekerjaan. Salah satunya adalah fungsi kabel OTG dari smartphone Android. Kabel OTG atau kabel On The Go adalah kabel yang dapat digunakan untuk membaca data dari perangkat USB tanpa komputer.

Dapat diartikan bahwa perangkat apa pun dapat menjadi host USB, tetapi tidak semua perangkat memiliki kemampuan untuk terhubung dari satu perangkat ke perangkat lainnya. Dengan cara ini, kabel OTG diperlukan sebagai koneksi antar perangkat untuk menyalin data atau melakukan beberapa tugas lainnya.

Macam-Macam Fungsi OTG

Mouse dan Keyboard Nirkabel

7 Cara Kreatif Penggunaan USB OTG di Android, yuk Coba!

Fungsi OTG pertama dilakukan melalui mode host smartphone yang mendukung USB OTG sebagai periferal media. Dengan menghubungkan port OTG ke smartphone Anda, Anda dapat menggunakan keyboard dan mouse nirkabel untuk mempermudah penggunaan ponsel Anda.

Pengontrol video game

CARA MENGHUBUNGKAN USB JOYSTICK KE ANDROID UNTUK MAIN GAME | HotgameMagazine.com

Fitur kabel OTG selanjutnya adalah memungkinkan Anda bermain game dengan pengontrol video game melalui OTG dengan lebih mudah. Hal ini dilakukan dengan menghubungkan kabel OTG dari perangkat Android Anda ke pengontrol game. Dengan cara begitu akan memudahkan Anda dalam bermain beberpa game di ponsel Anda.

Dengan begitu, Anda dapat memainkan game tanpa menyentuh layar ponsel. Anda cukup meletakkan smartphone dan memainkan video game dengan joystick. Oleh karena itu, Anda lebih dapat memainkan game dengan leluasa. Namun, untuk menjalankan fungsi ini, Anda harus memilih game yang kompatibel dengan pengontrolnya, yakni kontrol Android dengan keyboard dan mouse.

Sebagai Akses Ke Printer

Cara Cetak (Print) Langsung dari Android ke Printer Via OTG

Selanjutnya adalah kabel OTG dapat membantu Anda untuk mencetak dokumen. Jika Anda ingin mencetak dokumen langsung dari smartphone ke printer, maka fungsi kabel OTG sangat dibutuhkan dalam hal ini. Cukup dengan menyambungkan kabel OTG ke bagian printer, Anda bisa lebih mudah mencetak dokumen secara langsung. Oleh karena itu, Anda tidak perlu menyalin dokumen ke komputer sebelum mencetak.

Dapat dipastikan bahwa OTG ini sangat berguna ketika tidak membawa komputer dan perlu segera mencetak dokumen. Jadi pastikan Anda selalu membawa kabel OTG untuk ponsel Android kemanapun Anda pergi. Hal ini memungkinkan Anda untuk langsung mencetak dokumen dengan mudah dan nyaman.

Kontrol kamera DSLR

DIY Use Smartphone as a DSLR Monitor - YouTube

Fitur selanjutnya dari kabel Android OTG adalah untuk mengontrol kamera DSLR. Dalam hal ini, Anda dapat menghubungkan perangkat Android Anda ke kamera DSLR dan mengubahnya menjadi layar langsung raksasa. Layar android ini difungsikan sebagai tempat untuk merekam, memfokuskan, menyesuaikan kecepatan rana, dan lainnya.

Agar dapat menjalankan fungsi ini, Anda biasanya memerlukan pengontrol DSLR, yang biasanya terdapat pada kamera Canon. Sehingga apabila tututan pekerjaan Anda dengan kamera setiap hari, fungsi kabel OTG sanagt diperlukan. Oleh karenaitu, kegiatan videografi dan fotografi dapat dilakukan dengan mudah berkat kabel OTG tersebut.

Pengganti Powerbank

Selain Transfer Data, Inilah 5 Fungsi USB OTG di Smartphone

Fungsi OTG terakhir adalah sebagai pengganti powerbank. Hal tersebut bisa dilakukan apabila smartphone Anda mendukung USB OTG dan juga memiliki baterai yang besar seperti ASUS ZenFone Max. Anda bisa menggunakannya sebagai power bank. Hal menariknya, tidak hanya bisa mengisi daya smartphone lain, Anda juga bisa mengisi daya perangkat seperti action camera hingga MP3 player.

Di atas adalah berbagai macam fungsi OTG yang jarang diketahui. Ternyata OTG memiliki banyak fungsi yang berguna bagi kebutuhan Smartphone Anda.

Categorized in: